loading...

Kangkung dan khasiatnya


Kangkung dan khasiatnya


Kangkung (ipomoea aquatica forsk atau ipomoea reptans poir1) merupakan tanaman sayuran yang umurnya bisa lebih dari 1 tahun. Pertumbuhannya menjalar atau membelit pada tanaman di sekitarnya. Ia merupakan jenis tanaman sayuran daun dan dapat dimasukkan dalam famili Convolvulacea. Daun kangkung berukuran panjang dan berwarna hijau keputih-putihan.

Ada dua jenis kangkung, yaitu: (1) kangkung rabut, dengan daun licin dan berbentuk mata panah yang berwarna hijau pucat, dan bunganya berwarna putih dengan bentuk kantung yang mengandung empat biji benih; dan (2) kangkung petik, dengan daun lebar dan tirus berwarna hijau kelam serta bunga berwarna putih keunguan.

Beberapa macam penyakit yang dapat diobati dengan menggunakan daun kangkung di antaranya:
  • Busung lapar. Caranya, ambil daun kangung hutan 1/2 genggam, cuci bersih, lalu jemur. Makan bersama dengan nasi dua kali sehari.
  • Sembelit. Ambil daun kangkung 1/2 genggam, cuci bersih, lalu kukus sebentar. Makan bersama dengan nasi, lakukan dua kali sehari.
  • Kepala pusing. Ambil daun kangkung 1/2 genggam, daun kelintang 1/3 genggam, batang kemarongan 1 jari, cuci bersih, lalu tumbuk halus. Tambahkan air masak 1 cangkir, lalu peras dan saring. Ambil airnya, minum 1 kali sehari.

Di dalam Kangkung terdapat kandungan vitamin A, vitamin B1, vitamin C, protein, kalsium, fosfor, zat besi, karoten, hentriakontan, dan sitosterol. Berdasarkan penelitian, bahan-bahan yang dikandung oleh Kangkung memiliki manfaat untuk mengobati berbagai gangguan kesehatan dan sebagai antiracun.
loading...

Subscribe to receive free email updates:

Loading...

0 Response to "Kangkung dan khasiatnya"

Posting Komentar

mgid.com, 5531410, DIRECT mgid.com, 5617844, DIRECT mgid.com, 5617845, DIRECT