loading...

Usaha Sampingan Peluang Bisnis Ternak Kelinci Hias

Peluang bisnis ternak kelinci hias pada saat ini sedang marak dilakukan di beberapa daerah karena disebabkan permintaan masyarakat yang meningkat terhadap kelinci hias tersebut.

Jenis kelinci hias memiliki bentuk yang lucu dan berbulu lebat atau model karpet. Usaha sampingan budidaya kelinci hias ini bisa dilakukan di tempat yang memiliki suhu dingin ataupun panas.

Kelinci hias adalah jenis hewan pengerat dengan pakan utamanya rumput segar, wortel, kangkung, dan sayuran lainnya. Variasi makanan sangat penting untuk menjaga kesehatan kelinci. Selain makanan maka kebersihan kandang juga harus diperhatikan terutama kotoran dan urin harus langsung jatuh ke bawah kandang sehingga bulu kelinci tetap bersih dan terlihat rapih.

Kuku kelinci pun harus sering di bersihkan, kalau kukunya sudah panjang maka akan melukai wajahnya ketika menggaruk. Dalam beberapa waktu kelinci bisa dimandikan kemudian dijemur untuk memelihara kebersihan kulit dan bulunya. 
loading...

Subscribe to receive free email updates:

Loading...

0 Response to "Usaha Sampingan Peluang Bisnis Ternak Kelinci Hias"

Posting Komentar

mgid.com, 5531410, DIRECT mgid.com, 5617844, DIRECT mgid.com, 5617845, DIRECT