loading...

Mengenal Cabai Hias Yang Pedasnya Bervariasi

Cabai Hias (Ornament Pepper) seperti halnya keluarga Capsium Annum yang lain, selain ditanam untuk pelengkap dekoratif taman, sebenarnya juga bisa dikonsumsi. 

Tanaman cabai ini memiliki warna yang menarik dan lebih variatif dengan permukaan yang lebih licin dibandingkan dengan cabai yang sehari-hari sering kita jumpai. Daunnya sedikit berbulu. Bunganya berwarna putih diikuti dengan buah yang berwarna hijau diawal kemudian berubah menjadi merah, kuning, oranye bahkan ada yang berwarna ungu.

Cabai Hias seringkali digunakan sebagai tanaman indoor karena menyukai kondisi iklim hangat. Di samping warnanya yang bervariasi, rasa dari Cabai Hias ini juga memiliki tingkatan dari yang pedas normal sampai sangat pedas. 

Karena Cabai Hias lebih sering diangap sebagai tanaman hias maka pemeliharaannya seringkali menggunakan pestisida atau bahan kimia. Cahaya yang memadai adalah salah satu syarat untuk tumbuh dan menghasilkan buah. Setelah berbuah sebaiknya segera dipetik hasilnya untuk merangsang pertumbuhan baru. 

Di luar negeri Cabai Hias disebut juga Christmas Pepper karena biasanya menjelang natal tanaman ini sering dijumpai untuk pelengkap ornament natal. 

Foto : Fransiska Ken
loading...

Subscribe to receive free email updates:

Loading...

1 Response to "Mengenal Cabai Hias Yang Pedasnya Bervariasi"

  1. info yang sangat menarik gan..
    salam kenal, maaf numpang promo, bagi rekan2 yg ingin koleksi aneka jenis cabe dr penjuru dunia silakan mampir di blog saya: cabehias.blogspot.com
    terima kasih :D

    BalasHapus

mgid.com, 5531410, DIRECT mgid.com, 5617844, DIRECT mgid.com, 5617845, DIRECT